Kodim Surabaya Timur Ikut Simulasi Sispamkota

    Kodim Surabaya Timur Ikut Simulasi Sispamkota

    SURABAYA - Kodam V/Brawijaya menggelar simulasi Sispamkota (Sistem Pengamanan Kota) untuk mempersiapkan pengamanan Pemilu 2024. Simulasi ini digelar di Lapangan Upacara Makodam jln. Raden Wijaya No. 1 Sawunggaling Kec. Wonokromo. Selasa (17/10/23)

    Simulasi Sispamkota ini melibatkan unsur-unsur penting seperti, TNI, Polri Satpol PP, Basarnas, Damkar, Dinas Kesehatan, dan Dinas Perhubungan. Dalam simulasi ini, patroli skala besar dilakukan untuk menguji kesiapan personel dalam mengamankan Pemilu 2024.

    Selain itu, simulasi ini juga menguji kesiapan personel dalam melindungi Calon Presiden selama kampanye, baik dalam situasi aman maupun menghadapi situasi darurat yang mungkin terjadi. Penanganan pasca pemungutan hasil sidang pleno KPU serta respons terhadap aksi unjuk rasa juga menjadi fokus simulasi ini.

    Pasi Ops Kodim Kapten Inf A. Lutfatri, mengatakan bahwa simulasi Sispamkota ini merupakan latihan penting bagi TNI, Polri dan unsur terkait dalam melaksanakan tugas pengamanan Pemilu. Ia berharap bahwa situasi sebenarnya selama Pemilu nanti akan berjalan dengan jauh lebih lancar daripada apa yang diuji dalam simulasi, " tutupnya.

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Gubes UNAIR Soroti Fenomena Judi Online...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 0831 Surabaya Timur kegiatan Komsos...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Kolaborasi Keamanan Demi Kelancaran Pilkada Serentak 2024 di Surabaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Ikuti Kami